Ikatan Kimia
           Ikatan kimia adalah tarikan antara 2 atom dalam suatu molekul. Sifat – sifat kimia suatu unsur ditentukan terutama oleh konfigurasi elektron kulit terluarnya. Karena kemampuan suatu atom untuk bergabung dengan atom lain juga merupakan sifat kimia, maka ini ditentukan oleh konfigurasi pada kulit luarnya.
        Dalam ilmu kimia, teori susunan elektron dalam suatu molekul berdasarkan ikatan valensi menganggap bahwa hanya elektron terluar saja yang tersangkut dalam pembentukan molekul. Sedangkan menurut teori Orbital Molekul (T.O.M) bila dua atom bergabung, semua elektron dari kedua atom itu akan mengalami perubahan susunan. Dalam suatu molekul, elektron tidak lagi bergerak dalam orbital atom, tetapi dalam orbital molekul mengelilingi kedua inti atom penyusun molekul tersebut.
        Keunggulan T.O.M ini dapat menerangkan sifat magnetik daripada molekul itu sendiri. Dari hasil eksperimen ternyata O2 bersifat paramagnetik. Teori ikatan valensi tidak mampu menerangkan informasi sifat magnetik tersebut.